Re-Organisasi KKG MI Kota Salatiga
Periode 2013-2016
Kegiatan tersebut dihadiri oleh perwakilan Kasi Pendidikan Madrasah Kankemenag Kota Salatiga, Pengawas PAI Kankemenag Kota Salatiga, Kepala MI se-Kota Salatiga, dan semua guru MI kota Salatiga. Kegiatan yang merupakan program kerja pengurus KKG MI Kota Salatiga periode 2009-2013 dibuka oleh staff Kasi Pendidikan Madrasah Kankemenag Salatiga yang diwakili oleh Agung, S.Pd, dikarenakan Kasi Pendidikan Madrasah baru ada acara ke luar kota.
Dalam sambutannya disampaikan bahwa Kasi Pendidikan Madrasah tidak bisa hadir karena ada acara ke luar kota, sehingga beliau menyampaikan permohonan maaf dan mengharapkan Re-organisasi KKG MI Kota Salatiga dapat berjalan dengan lancar dan dapat membantu Kasi Pendidikan Madrasah dalam upaya meningkatkan mutu guru di MI kota Salatiga.
Pimpinan sidang sebagai presidium M. Syukon,A.Ma Agus Setiyoko, S.PdI dan Azam Arifin, S.PdI mengawali kegiatan tersebut dengan penyampaikan Laporan Pertanggungjawab Pengurus KKG MI periode 2009-2013. Laporan yang disampaikan Ketua KKG MI Kota Salatiga periode 2009-2010 tersebut adalah program kerja berjalan dengan lancar 95%, sedangkan 5% tidak berjalan sesuai harapan karena ada kendala baik waktu maupun finansial. Dalam kesempatan tersebut saldo akhir kurang lebih Rp. 3.500.000,00 untuk bekal pada pengurus KKG MI selanjutnya.
Sedangkan pendaftar Calon Ketua dalam pemilihan Ketua KKG MI periode 2013-2016 diikuti oleh 13 orang, masing-masing berasalah dari MI yang berbeda. Setelah melalui mekanisme pemilihan maka hasil suara sebagai berikut: Ruchani, S.PdI mendapat 39 suara, Martono, M.PdI mendapat 9 suara, Khoiron, S.Ag mendapat 5 suara, Agus Guproni, S.PdI 4 Suara, Tri Puji Astuti, S.Ag mendapat 4 Suara, yang lain 1 suara dan 0 suara. Dalam kesempatan tersebut presidium membacakan SK. Penetapan hasil pemilihan bawha ketua KKG MI Kota Salatiga periode 2013-2016 adalah Ruchani, S.PdI.
Adapun sebagai Tim Formatur dalam melengkapi Struktur Organisasi KKG MI Kota Salatiga adalah sebagai berikut:
- Umi Hanik, M.PdI Perwakilan Pengawas PAI Kankemenag Kota Salatiga
- Agus Rahmad Yuwanta, S.Pd (Ketua KKM MI sekaligus Kepala MIN Kecandran)
- Muzaki, S.Ag (Kepala MI Dukuh)
- Siti Rohmini, M.PdI (Kepala MI Mangunsari)
- Drs. Abdul Basith, M.PdI (Kepala MI Pulutan)
- Drs. Ibrahim Alfian (Kepala MI Blotongan)
- Mahsun Azmi, S.Ag (Kepala MI Kauman Kidul)
- M. Rosyad, S.Ag (Kepala MI Canden)
- Zulfa Anturida, S.Ag(Kepala MI Kalibening)
- Sadi Sarifudin, S.Ag (Kepala MI Tingkir)
- Kurdi, S.Ag (Kepala MI Noborejo)
- Istiqoh Rahayuningsih, S.Pd (Kepala MI Kumpulrejo 02)
- Drs. Masyhudi, M.PdI (Kepala MI Kumpulrejo 01)
- Achmad Arifin, S.Ag (Kepala MI Perwanida)
- Ruchani, S.PdI (Ketua KKG MI terpilih)
- Fathul Ghufron ( anggota)
- Agus Guprono, S.PdI ( anggota)
- Martono. M.PdI (anggota)
- Khoiron, S.Ag (anggota)
- Patmi, S.Pd (anggota)
Dalam waktu 8x24 jam, Tim Formatur sudah harus menyerahkan Struktur Organisasi KKG MI Kota Salatiga Periode 2013-2016 kepada Panitia Pemilihan untuk segera diajukan SK Pengangkatan dan Pelantikan.
Materi LPJ dapat didownload
Posting Komentar