Selamat Datang di Blog KKG MI Kota Salatiga (Profesional, Berkualitas dan Bertanggungjawab)

Pembelajaran Tematik + Karakter

Kamis, 07 Februari 20130 komentar

Rabu, 6/2/2013 kegiatan KKG MI mapel kelas (1,2 dan 3) yang mengambil tema "Pembelajaran Tematik + Karakter (Menyambut Kurikulum 2013)" bertempat di MI Asas Islam Kalibening Salatiga. Kegiatan yang dilaksanakan dari jam 10.00 s.d 13.30 WIB merupakan pelaksanaan program tahun 2012/2013 yang bertujuan supaya guru mengingat kembali teori-teori tentang tematik dan implementasinya dalam pembelajaran. 
 







Sebagai pemateri pada kegiatan tersebut adalah bapak Suwarsan, S.Pd (Pengawas TK/SD UPT Disdikpora Kecamatan Tingkir). Dalam paparannya pembelajaran tematik tidak hanya diimplementasikan di kelas bawah, tetapi pada tahun 2013 ini dengan adanya kurikulum kemungkinan besar kelas atas dengan tahapan tertentu.

Hal-hal yang harus diperhatikan dalam pembelajaran tematik adalah perangkat pembelajaran serta implementasi pembelajaran.

Setelah kegiatan tersebut berakhir dibentuk panitia pelaksana lomba CALISTUNG tingkat MI Kota Salatiga dengan merebutkan Tropy bergilir dari Kantor Kementerian Agama Kota Salatiga dengan ketua pelaksana Siti Fauziyah, M.Ag dari MI Mangunsari Salatiga.
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Template Blog 1 | Template Blog 2
Copyright © 2011. KKG MI KOTA SALATIGA JAWA TENGAH - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by KKG MI Kota Salatiga
Proudly powered by Blogger